Syiar Kamtibmas, Kapolres Situbondo Ajak Jamaah Masjid Terapkan Prokes dan Vaksinasi

    Syiar Kamtibmas, Kapolres Situbondo Ajak Jamaah Masjid Terapkan Prokes dan Vaksinasi

    Situbondo - Syiar Kamtibmas adalah sarana untuk bersilaturahmi dengan masyarakat untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, menyerap informasi dan harapan masyarakat. Kali ini kegiatan Syiar Kamtibmas dilaksanakan wilayah Kecamatan Bungatan tepatnya di Masjid Rahmat Dusun Kembangsambi Desa Pasir Putih, Jumat (04/02/2022).

    Hadir di Masjid Rahmat diantaranya, Kapolres Situbondo AKBP Dr. Andi Sinjaya S.H., S.I.K., M.H., Alumni AKPOL Angkatan 1985 beserta keluarga, Kasat Binmas Iptu Jembadi S.H, Kapolsek Bungatan Iptu Sukamto Spd., Danramil Bungatan Kapten Inf Suko Anoto, Camat Bungatan Jupri Setyo Utomo S.STP., Kepala Desa Pasir Putih H. Syaenal beserta jamaah sholat Jum'at.

    Pada kesempatan ini mengumandangkan adzan pertama Sholat Jum’at dan pembacaan Sholawat Nariyah adalah Kapolres Situbondo AKBP Dr. Andi Sinjaya S.H., S.I.K., M.H., dan sebagai Iman dan Khotib adalah Ustadz Hamar sedangkan Bilal adalah Upen Budiono.

    Usai sholat Jum’at berjamaah, Kapolres Situbondo memperkenalkan diri kepada masyarakat untuk mohon dukungan dan kerja sama dalam rangka menjalankan tugas sebagai Kapolres, agar bisa memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat Situbondo. Pesan yang disampaikan AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.I.K., M.H., bahwa mengharapkan dukungan masyarakat terhadap program Pemerintah dalam mencegah penyebaran Covid-19 dengan mematuhi protokol kesehatan dan juga mengikuti vaksinasi.

    Ia mengharapkan, agar masyarakat tidak terpengaruh informasi hoax terkait vaksinasi yang telah beredar di masyarakat yang menyebabkan warga meninggal dunia diduga karena vaksin. Namun setelah dilakukan pemeriksaan ternyata diakibatkan penyakit komplikasi dan tidak ada kaitannya dengan vaksin.

    "Mencegah Covid-19 perlu peran serta dan dukungan seluruh masyarakat, dengan mengikuti anjuran Pemerintah terkait protokol kesehatan dan vaksinasi serta tidak terpengaruh informasi hoax. Upaya tersebut adalah bentuk ikhtiar dan wujud keimanan kepada Allah SWT, " jelasnya.

    Setelah menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, Kapolres Situbondo AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.I.K., M.H., bersilaturahmi dengan tokoh agama, tokoh masyarakat dan takmir Masjid Rahmat Dusun Kembangsambi, Desa Pasir Putih. (Humas Res Situbondo)

    Situbondo Jatim
    Eriek Rahmat Kuncoro

    Eriek Rahmat Kuncoro

    Artikel Sebelumnya

    Ajak Masyarakat Taati Prokes, Polres Pasuruan...

    Artikel Berikutnya

    Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Gubernur Jatim...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Miliki Banyak Petani Muda, Wamentan Apresiasi Akselerasi Program Pertanian Banyuwangi
    Romo Paulus Kristian Seswantoko: Apresiasi Setinggi-tingginya kepada Polri dan TNI atas Dedikasi Selama Perayaan Natal dan Tahun Baru
    Kompolnas Apresiasi Polri Atas Keberhasilan Operasi Lilin 2024
    Ketua Forum Studi Transportasi Apresiasi Polri Dalam Kelancaran Nataru 2024-2025

    Ikuti Kami